Pages

Friday, November 23, 2018

VIDEO: Petani Sidrap Tanam Padi Pakai Mesin Canggih

Laporan Wartawan TribunSidrap.com, M Haris Syah

TRIBUNSIDRAP.COM, MARITENGNGAE -- Petani di Kabupaten Sidrap memulai musim tanam, seiring musim penghujan yang mulai tiba.

Pantauan TribunSidrap.com di persawahan Kecamatan Maritengngae, sejumlah petani menggunakan mesin rice transplanter. Mesin seharga Rp75 juta per unit ini merupakan bantuan Dinas Pertanian Sidrap.

Mesin ini menanam padi secara otomatis, dirancang ringan dan dilengkapi alat pengapung agar tidak tenggelam dilumpur sawah saat menanam.

Salah satu petani, Kamaluddin mengaku sangat terbantu dengan adanya mesin ini. "Sudah 2-3 kali musim tanam mulai digunakan. Memang sangat bermanfaat," katanya kepada TribunSidrap.com, Sabtu 24/11.

Manfaatnya antaralain, lebih cepat, praktis dan efisien. Alat ini mengatasi kelangkaan buruh atau tenaga tanam bibit dimusim tanam.

Padi yang ditanam dengan transplanter lebih tahan hama dibanding metode tradisional maupun metode tanam benih langsung (tabela). Padi yang ditanam dengan model tabela, kerap rusak dimakan keong.

Selain itu, produksi menjadi lebih tinggi karena jarak tanam yang presisi.

"Kalau pakai orang (buruh tanam, red), jarak tanam sekitar 30x30 cm. Dengan transplanter ini bisa diatur, sampai 20x25 cm. Itu meningkatkan kepadatan sawah, produksi jadi bertambah," tandasnya. (*)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi kalo ga lengkap berita nya http://makassar.tribunnews.com/2018/11/24/video-petani-sidrap-tanam-padi-pakai-mesin-canggih

No comments:

Post a Comment