Pages

Monday, October 28, 2019

FTUI Miliki Kelas Pintar dengan Fitur Canggih - Tempo

TEMPO.CO, Depok – Fakultas Teknik Universitas Indonesia (FTUI) bekerja sama dengan PT. Kapal Api Global ciptakan ruang kelas perkuliahan yang nyaman, modern dan interaktif.

Dekan Fakultas Teknik UI Hendri Budiono mengatakan smart class room itu dibangun dengan konsep memiliki berbagai fitur canggih untuk mendukung berbagai model pembelajaran.

“Smart class room dilengkapi dengan modular table yang dapat diatur formasinya sesuai dengan mode perkuliahan, serta smart board interaktif yang memiliki fitur canggih,” kata Hendri di Universitas Indonesia, Senin 28 Oktober 2019.

Hendri menambahkan, selama perkuliahan berlangsung, sistem akan merekam kegiatan perkuliahan secara otomatis dan hasilnya dapat digunakan oleh mahasiswa.

“Hasil rekaman dan hasil diskusi selama perkuliahan di smart class room dapat diakses oleh mahasiswa melalui kanal learning management system,” kata Hendri.

Hendri mengatakan, pembuatan smart class room merupakan visi dari Fakultas Teknik Universitas Indonesia untuk menyediakan cutting edge engineering education.

“Kami berkeinginan untuk mengimplementasikan teknologi IT yang mengubah proses pengajaran di FT UI dari teaching menjadi learning yang berfokus kepada mahasiswa,” kata Hendri.

Chief Marketing Officer PT. Kapal Api Global, Christeven Mergonto mengatakan, industri dan universitas harus bergandengan erat dalam membangun Sumber Daya Manusia (SDM) Indonesia yang siap menghadapi persaingan masa depan.

“Pengembangan pendidikan Indonesia, bukan hanya tanggung jawab kampus tapi juga tanggung jawab masyarakat industri,” kata Christeven.

Christeven mengatakan, dengan begitu maka PT. Kapal Api Global turut berpartisipasi dengan memberikan hibah pembangunan smart class room tersebut.

“Penerapan teknologi diharapkan dapat mendorong pembentukan sistem yang terintegrasi untuk memfasilitasi proses belajar untuk menyiapkan mahasiswa menjadi lulusan yang siap menghadapi tantangan global,” kata dia.

ADE RIDWAN YANDWIPUTRA

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi kalo ga lengkap berita nya https://tekno.tempo.co/read/1265373/ftui-miliki-kelas-pintar-dengan-fitur-canggih

No comments:

Post a Comment