mobilinanews (Jakarta) – Telkomsel sebagai Official Mobile Partner di ajang Asian Games 2018 memamerkan mobil tanpa supir yang didukung sejumlah teknologi canggih.
Mobil bertenaga listrik ini dibuat oleh Navya, perusahaan kendaraan otonom asal Perancis. Keunikan mobil Navya tipe Autonom Shuttle ini ada pada tampilan bonnet ganda, karena wajah depan dan belakangnya dibuat serupa.
Navya Autonom Shuttle bisa memuat hingga 15 penumpang dengan disematkan teknologi-teknologi canggih.
Salah satunya sistem komunikasi yang terintegrasi, dimana sistem interkomunikasi yang ditawarkan mampu menjawab semua pertanyaan penumpang.
Ada tiga pendukung berkendara agar mobil ini bisa melaju tanpa hambatan.
Pertama adalah pendekatan persepsi yang membuat mobil ini dapat memahami lingkungan sekitar dan mendeteksi halangan atau mengantisipasi gerakan di sekitarnya.
Kedua adalah keputusan, di mana mobil tersebut bisa mengkalkulasikan dan memperkirakan rute serta jalan yang harus ditempuh.
Ketiga adalah aksi, di mana mobil itu mulai berjalan setelah mengambil keputusan dari sistem komputer kendaraan untuk mengambil rute terbaik.
Mobil otonom Navya memiliki dimensi panjang 4,75 meter, lebar 2,11 meter dan tingginya 2,65 meter. Bobotnya mencapai 2,4 Ton.
Ditenagai baterai LiFeP04 berkapasitas 33 kilowatt-jam dengan durasi melaju selama 9 jam pada kecepatan maksimal 25 km/jam.
Di sekeliling bodinya disematkan sensor-sensor guna mendeteksi jalan yang akan dilalu, salah satunya sensor optik pendeteksi jarak jauh yang disebut Lidar (Light Detection and Ranging).
Ada dua Lidar 360 derajat dan enam Lidar 180 derajat yang tertanam, lalu ada juga kamera di bagian depan dan belakang mobil.
Autonom Shuttle ini menggunakan GNSS (Global Navigation Satellite System) Real Time Kinematk, untuk menentukan posisi kendaraan ini menggunakan teknik navigasi satelit.
Wuih, canggih ya. (anto)
Baca Lagi kalo ga lengkap berita nya http://www.mobilinanews.com/artikel/18326/Mobil-Tanpa-Supir-Telkomsel-Didukung-Sejumlah-Teknologi-Canggih/
No comments:
Post a Comment