Pages

Wednesday, January 2, 2019

Canggih, Kamera Oppo F19 Disemati Fitur 10x Zoom Optic? - Okezone

JAKARTA – Vendor ponsel asal China, Oppo dikabarkan menghadirkan fitur 10x optical zoom pada smartphone besutannya yakni Oppo F19. Dilansir dari laman Trusted Reviews, Rabu (2/1/2019), Oppo akan mengenalkan teknologi terbarunya yakni Hybrid Optical Zoom 10X di gelaran Mobile World Congress (MWC) 2019.

Bocoran tersebut terkuak dari unggahan Ice Universe dalam akun Twitternya. Bocoran tersebut seolah sejalan dengan paten ponsel F19 dan F19 Pro. Kedua ponsel tersebut berkonsep mirip 5X Lossless Zoom yang telah diperkenalkan dalam ajang MWC 2017.

BERITA TERKAIT +

Kemungkinan Oppo memang sedang mengembangkan teknologi kameranya agar lebih canggih lagi. Inovasi 5X Lossless Zoom sendiri dibekali dengan kamera ganda (wide angel dan telephoto). Lensa telephotonya menggunakan struktur periskop yang terinsipirasi kapal selam.

Ponsel Oppo

Baca Juga: Intip Bocoran Desain Huawei P30 Pro yang Hadir di 2019

Selain menggunakan kaca prisma, kedua lensa tersebut tidak disusun vertikal, tetapi horizontal. Itu berguna untuk membantu masuknya cahaya ke lensa dan diklaim menghasilkan gambar yang semakin jelas dan detail.

Jika teknologi Hybrid Optical Zoom 10X benar masuk ke ponsel F19 dan F19 Pro, hal ini akan menjadi nilai lebih dan sangat menjual. Bocoran lain beredar bahwa Oppo akan menempatkan kamera depannya di dalam layar yang berarti layar tersebut tidak berponi.

F19 juga dikabarkan menggunakan proteksi layar Gorilla Glass 6 berukuran 6,4 inci. Selain itu, ponsel ini dikabarkan menggunakan prosesor Snapdragon 675, di mana ponsel ini akan menjadi sangat berkelas dengan performa yang tinggi.

(ahl)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi kalo ga lengkap berita nya https://techno.okezone.com/read/2019/01/02/57/1998888/canggih-kamera-oppo-f19-disemati-fitur-10x-zoom-optic

No comments:

Post a Comment