Pages

Wednesday, June 5, 2019

Cara Melacak HP yang Hilang Bisa Menggunakan 7 Aplikasi Canggih Ini - IDN Times

Tidak ada yang lebih pahit dari kehilangan. Baik itu kehilangan teman, pacar atau keluarga. Rasa pahit kehilangan tidak hanya berlaku bagi makhluk hidup tetapi bisa juga dirasakan bila kita kehilangan benda kesayangan, misalnya hp. Pernahkah kalian mengalami kejadian ini?  

Saat tertimpa musibah semacam ini pasti kalian akan berusaha untuk mendapatkannya kembali karena data yang ada amatlah berharga dan penting. Oleh sebab itu, ulasan di bawah ini akan memberikan beberapa jalan keluar melalui aplikasi – aplikasi yang tersedia di Google Play Store. Berikut penjelasan dan cara penggunaannya. Simak, ya!

1. Mobile Number Locator

Cara Melacak HP yang Hilang Bisa Menggunakan 7 Aplikasi Canggih IniGoogle Play Store

Sesuai dengan nama aplikasinya, Mobile Number Locator merupakan salah satu aplikasi pelacak khusus bagi pengguna hp Android yang hilang dengan mengandalkan nomor hp yang digunakan. Mobile Number Locator mengusung fitur mencari hp Android dengan kode STD dan ISD.

Perbedaan dengan aplikasi lainnya, aplikasi ini bisa dioperasikan tanpa menggunakan koneksi internet alias bisa dijalankan secara offline. Menemukan hpmu yang hilang dengan fitur ini akan terasa mudah karena gak ribet. Kalian langsung saja menuju Google Play Store dan unduh aplikasinya secara gratis.

2. WhatsApp

Cara Melacak HP yang Hilang Bisa Menggunakan 7 Aplikasi Canggih IniGoogle Play Store

Aplikasi WhatsApp adalah salah satu jenis instant messenger atau media sosial yang penggunanya cukup banyak dari kalangan muda hingga tua. Keuntungan yang bisa dirasakan selain bisa mengirim pesan, video, gambar atau yang lainnya dalam hitungan detik, kamu bisa gunakan WhatsApp sebagai mesin pelacak di kala hpmu hilang. Bagaimana caranya? Berikut uraiannya.

  • Jalankan aplikasi WhatsApp lalu masuk ke dalam ruang obrolan dari keluarga atau teman yang melakukan share location. Selanjutnya, kamu bisa memilih LIHAT LOKASI TERKINI dari share location itu;
  • Setelah berhasil masuk ke tampilan gmaps maka kamu hanya perlu mengetuk nama temanmu itu saja;
  • Lalu, pilih DAPATKAN ARAH;
  • Ditampilan selanjutnya, kamu diberi pilihan untuk bagaimana cara mendapatkan ke arah tujuan. Kamu bisa menggunakan Waze, Fake GPS, GPS atau lainnya sesuai dengan aplikasi yang terpasang di ponselmu;
  • Setelah itu, kamu diarahkan ke aplikasi yang telah dipilih dan posisi hp yang hilang sudah terlihat jelas. Berikutnya, kamu tinggal ketuk PETUNJUK ARAH yang berada di bagian bawah;
  • Nah, akan tampaklah rute jalan menuju lokasi hpmu yang hilang;
  • Kamu bisa langsung pilih MULAI untuk segera mendapatkan hpmu kembali.

3. Locate My Friend

Cara Melacak HP yang Hilang Bisa Menggunakan 7 Aplikasi Canggih Iniplay.google.com

Di zaman modern seperti sekarang banyak hal yang bisa kita lakukan untuk menjaga teman ataupun keluarga, salah satunya memasang aplikasi Locate My Friend di ponselmu. Dengan saling terintegrasi satu dengan lainnya akan lebih memudahkan untuk mengetahui lokasi dari orang terdekat secara real time.

Aplikasi yang memanfaatkan GPS yang terus ter-update dengan posisi terbaru dari pemegang hp ini bisa digunakan juga untuk melacak hp jika telepon genggammu hilang. Berikut adalah cara menggunakannya.

  • Buka Google Play Store untuk mengunduh Locate My Friend;
  • Setelah aplikasi terbuka, pilih opsi BERIKUTNYA;
  • Lalu, kalian akan diminta memasukkan nomor telepon hp. Jika sudah, pilih lagi BERIKUTNYA;
  • Di halaman selanjutnya, kamu diharuskan membuat kata sandi dengan minimal karakter enam buah. Pastikan kata sandi yang dibuat rumit namun mudah diingat.  Setelah selesai, pilih BERIKUTNYA;
  • Agar akun terjaga keamanannya, kamu bisa ketikan email yang dipunya atau email yang sama dengan hp yang sedang digunakan. Bila telah usai, pilih BERIKUTNYA;
  • Di halaman ini, kamu akan diminta membuat profile dengan mengetikkan nama pengguna dan foto profil. Setelah selesai, langkah selanjutnya yang ditempuh adalah pilih BERIKUTNYA;
  • Untuk mendapatkan akses yang berfungsi untuk menempatkan kamu di peta maka kamu perlu memilih pilihan IZINKAN AKSES;
  • MASUKKAN KODE yang diberikan keluarga atau teman agar kamu bisa masuk ke lingkaran itu supaya kamu segera dapat tergabung secara resmi;
  • Jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan, misalnya dalam kasus hp hilang, kamu hanya tinggal mengetuk profil dari penggunanya agar kita memeroleh petunjuk jalur yang harus ditempuh untuk menemukan lokasi hp yang hilang. Untuk memeroleh ini kalian terlebih dahulu harus memilih opsi DAPATKAN ARAH;
  • Maka, gmaps akan memerlihatkan rute menuju lokasi hp yang sedang dilacak keberadaannya.

Baca Juga: 7 Aplikasi E-Money di Indonesia, Kamu Paling Suka Pakai yang Mana?

4. Gmaps dan Gmail

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Cara Melacak HP yang Hilang Bisa Menggunakan 7 Aplikasi Canggih IniGoogle Play Store

Layanan peta dari Google bernama Google Maps telah banyak digunakan masyarakat mancanegara untuk menemukan lokasi yang letaknya tidak kita ketahui. Melalui layanan ini juga kita bisa menemukan lokasi dari hp yang hilang dengan memanfaatkan fitur tambahan Gmail. Bagaimana bisa? Caranya ada di bawah ini, ya!

  • Buka dulu tautan google.com/android/devicemanager atau https://www.google.com/android/find yang bisa diakses melalui perangkat laptop, tablet atau smartphone. Lalu, kamu bisa login ke akun Gmail pribadimu;
  • Setelah itu, pilih ACCEPT atau TERIMA sesuai dengan bahasa hp yang digunakan;
  • Di halaman selanjutnya kamu akan menemukan berbagai fitur yang ditawarkan Google. Tetapi karena fokusnya sedang mencari lokasi hp yang hilang kamu bisa langsung melihat ke bagian peta untuk mengetahui keberadaan hpmu;
  • Lalu, ketuk logo GPS yang ada di bagian pojok kanan pop-up. Jika kondisi GPS terakhir hpmu tidak aktif maka hp tidak bisa ditemukan. Tetapi jangan khawatir, kamu bisa memilih reset hp dengan menekan tombol ERASE sehingga hp kembali ke pengaturan pabrik dan kemudian kamu bisa menyalakan GPS;
  •  Setelah itu, lokasi hpmu secara otomatis akan terdeteksi.

5. Find My Device

Cara Melacak HP yang Hilang Bisa Menggunakan 7 Aplikasi Canggih IniGoogle Play Store

Untuk melakukan pelacakan hp yang hilang bisa gunakan aplikasi Find My Device yang tersedia di Google Play Store. Berikut langkah – langkah yang perlu kalian perhatikan.

  • Apabila di ponselmu belum terpasang aplikasi ini maka terlebih dahulu UNDUH DI GOOGLE PLAY STORE;
  • Setelah unduhan selesai 100 persen, buka aplikasi dan lakukan LOGIN menggunakan layanan Gmail yang dimiliki.;
  • Selanjutnya, hp yang hilang secara otomatis diketahui lokasi keberadaannya.

6. Android Device Manager

Cara Melacak HP yang Hilang Bisa Menggunakan 7 Aplikasi Canggih Iniandroidguys.com

Google menciptakan aplikasi ini sebagai bentuk kepeduliannya terhadap para pengguna agar terlindungi dari tindakan kejahatan. Sejak awal penggunaan, kamu sebagai pengguna hp Android sudah diminta memasukkan alamat Email jika ingin mengunduh aplikasi melalui Google Play Store. Tetapi bukan berarti kamu bisa langsung menggunakan aplikasi ini. Untuk menggunakannya ada beberapa langkah yang perlu dilakukan seperti berikut.

  • Buka Google Play Store untuk mengunduh Android Device Manager;
  • Karena posisi kamu di sini adalah korban sehingga kamu perlu meminjam hp orang lain, maka pada halaman pertama, pilih opsi LOGIN SEBAGAI TAMU;
  • Selanjutnya, kamu bisa masukkan alamat email yang terpasang pada hp yang hilang. Jika sudah selesai pilih BERIKUTNYA;
  • Masukkan kata sandi dan pilih lagi opsi BERIKUTNYA;
  • Kemudian, pilih opsi IZINKAN untuk memberi izin kepada aplikasi Android Device Manager untuk bisa mengakses lokasi dari perangkat yang hilang;
  • Di tampilan berikutnya kamu bisa mengetahui secara spesifik hp kamu yang hilang seperti, lokasi keberadaan hp, sisa baterai dan juga mengetahui sedang terkoneksi dengan wifi atau tidak;
  • Berikutnya, kamu bisa pilih opsi PETUNJUK ARAH untuk tahu jarak tempuh dari lokasi kamu ke lokasi hp yang hilang;
  • Laman setelahnya akan menampilkan rute menuju tempat hp kamu. Jika lokasinya sudah dekat, segera aktifkan opsi PUTAR SUARA agar hp mengeluarkan dering. Handphone akan mengeluarkan volume penuh meski sedang diatur dalam keadaan mute.
  • Terakhir, kamu tinggal eksekusi dengan cara yang positif.

7. Prey Anti Theft

Cara Melacak HP yang Hilang Bisa Menggunakan 7 Aplikasi Canggih IniGoogle Play Store

Salah satu aplikasi yang bisa digunakan untuk mendapatkan kembali hpmu yang hilang yang disediakan oleh Android adalah Prey Anti Theft. Aplikasi ini melakukan pelacakan dengan menggunakan SMS, lho dan disediakan fitur alarm untuk membuat hp berdering meski dalam pengaturan diam. Mau tahu bagaimana cara menggunakan hp ini? Yuk, di baca caranya.

  • UNDUH dan INSTALL terlebih dahulu di Google Play Store;
  • Setelah selesai kamu bisa lakukan pendaftaran dengan menekan tombol SIGN UP;
  • Isilah kolom – kolom yang diminta dengan tepat, ya;
  • Ketika sudah berhasil masuk, kamu harus mengaktivasi proteksi dengan menekan tombol ACTIVATE PROTECTION;
  • Dilanjutkan dengan menekan tombol ACTIVATE THIS DEVICE ADMINISTRATION;
  • Setelah itu, tuliskan alamat email yang digunakan di hp yang hilang diikuti dengan nama pengguna dan kata sandi;
  • Kemudian, akan ditampilkan lokasi di mana hpmu berada dan lakukan konfirmasi bahwa hp hilang dengan mengetuk tombol YES, MY DEVICE IS MISSING;
  • Sekitar 10 menit kamu akan mendapatkan SMS pemberitahuan dan menerima update keberadaan perangkatmu;
  • Jika tekah ditemukan, tekan saja tombol Set Device Recovered dan ikuti saja langkah selanjutnya.

Jadi, sekarang kalian tidak perlu bersedih hati lagi jika kehilangan hp. Masih bisa ditemukan kok tinggal kalian pilih saja aplikasi mana yang ingin digunakan.

Baca Juga: 8 Cara Melacak Nomor Hp Hilang dengan Google Maps, Mudah Kok!

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi kalo ga lengkap berita nya https://www.idntimes.com/tech/trend/nisa-widya-amanda/cara-melacak-hp-yang-hilang-bisa-menggunakan-7-aplikasi-canggih-inibr

No comments:

Post a Comment