JAKARTA - Samsung Galaxy Fold resmi diumumkan di Indonesia. Perangkat flagship tersebut memiliki fitur yang jarang dimiliki ponsel pada umumnya, yakni kemampuan dapat ditekuk atau dilipat.
Galaxy Fold sempat menjalani perbaikan karena kekurangan yang ditemukan pada seri pertama. Dengan demikian, peluncuran perangkat flagship ini tertunda dari jadwal rilis yang sebelumnya telah ditetapkan.
Dengan versi perbaikan ini, seharusnya Galaxy Fold bisa memberikan ketahanan yang lebih baik dan juga mengantisipasi kecacatan yang ditemukan pada perangkat.
Okezone menghadiri Media Session Samsung Galaxy Fold pada hari ini, 13 Desember 2019 di Jakarta. Berikut ini hal-hal menarik yang ditemukan pada ponsel lipat anyar tersebut.
Layar Lipat
Layar Galaxy Fold dapat ditekuk satu kali ke dalam, sehingga bentuknya akan menyerupai ponsel pintar pada umumnya. Kendati demikian, ponsel memang terasa lebih tebal dan lebih berat.
Layar utama Galaxy Fold mengusung 7,3 inci Dynamic AMOLED Display apabila dibentangkan. Apabila layar dilipat, maka handset menampilkan 4,6 inci Super AMOLED Display.
Baca juga: Samsung Galaxy Fold Resmi Rilis di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya
No comments:
Post a Comment